Berita Dunia Islam Terbaru | Media Islam Rujukan | Portal Berita Islam Terkini | Dakwah Islam Indonesia | Berita Islam Online | Islam Bersatu

Monday, 28 October 2013

Angkat Simbol R4BIA, Pemenang Pertandingan Kungfu Ditahan


Pemenang medali emas kategori Kungfu dipertandingan Rusia, Mohamed Yosouf, ditahan pihak keamanan saat tiba di bandara Kairo untuk diinterogasi, pada Senin, (28/10). Pihak keamaanan juga menyita medali Mohamed Yosouf karena Ia telah mengangkat Simbol Rabiah (empat jari) saat pembagian hadiah.

“Perampasan medali dan pembatalan pemberian uang hadiah dari pemerintah setempat dibatalkan karena mengangkat simbol Robiah. Hal itu ditegaskan oleh Aliansi Nasional Alexandria sebagai simbol keteguhan Muhamed Yousuf sekaligus bukti bahwa pemerintahan kudeta merasa takut dan gentar dengan simbol Rabiah tersebut,” kata koresponden Mirajnews Agency, Dany Novery.

Aliansi Nasional menolak kudeta Alexandria yang mengatakan bahwa meski emas dan gelar telah dicabut oleh pemerintahan kudeta, Mohamed Yousuf tetap dihati Rakyat sebagai pahlawan dan akan mambuat sukacita seluruh rakyat Alexandria, mengingat Mohamed Yousuf berasal dari Alexandria, dan juga kemenangannya dirayakan seluruh negeri Mesir.

Aliansi pendukung Mursi itu pun menyeru seluruh rakyat Mesir untuk menolak pencabutan medali Mohamed Yousuf. Mereka juga serentak menolak kudeta dan mengembalikan syar'iyah dan dan Mursi.

Seperti diketahui, pembantaian Rabiah Adawiyah terjadi pada hari Rabu pagi 14Juli 2013 di Bundaran Rabi'ah Al-Adawiyah, Mesir. Angka korban meninggal mencapai 2200 orang demonstran dan 10 ribu lebih demonstran luka-luka.

Rabi'ah berarti empat atau keempat dalam bahasa Arab. Empat jari dengan ibu jari bertumpu pada telapak tangan, tanda untuk mewakili demonstrasi yang memprotes penggulingan Mursi yang terpilih secara sah atas pilihan rakyatnya.

Simbol empat jari bagi masyarakat dunia yang mengutuk pembantaian di Mesir itu menyusul peristiwa saat beberapa jam sebelum pembantaian pada Rabu lalu (14/8), pengunjuk rasa anti-kudeta di Mesir berjuang untuk menyuarakan tuntutan mereka kepada dunia dengan mengangkat empat jari mereka. (pm/mirajnews)

Angkat Simbol R4BIA, Pemenang Pertandingan Kungfu Ditahan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment